Setelah jeda selama dua minggu, gelaran MotoGP akan mampir di Spanyol tepatnya di Sirkuit Aragon. Sirkuit tersebut adalah rumah bagi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. Dia berjanji akan tampil maksimal disana.
Tapi keinginan Marquez itu tidak akan mudah diwujudkan, karena Aragon juga balapan rumah juga bagi Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa yang notabennya pembalap papan atas. Belum lagi jika cuaca tak menentu, pembalap Spanyol lain juga akan bisa menyodok ke depan.
"Aragon adalah salah satu Sirkuit yang saya suka, juga lokasinya dekat dengan rumah. Saya akan tampil maksimal disana. Paruh kedua musim ini sangat penting untuk penentuan juara dunia"kata Marquez di berita MotoGP marca
Marquez sekarang tengah mempertahankan poinnya dari kejaran pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. Dengan jarak 43 poin Marquez masih memuncaki klasmen pembalap sementara (se)
Tidak ada komentar:
Write Comment